Benarkah Pegawai Pertamina Bergaji Besar?

Author Avatar

Fakhri Zahir

Diperbarui 09 Mar 2021

gaji-pertamina

Di antara perusahaan-perusahaan BUMN, barangkali Pertamina adalah yang paling “makmur”. Berhubung bisnis energi belahan bumi manapun bisa dibilang merupakan salah satu yang memiliki prospek paling cerah, tidak heran kan dengan “kemakmurannya" Pertamina? Tentu saja hal ini berdampak pada kesejahteraan para karwayan Pertamina yang baik. Sudah bukan rahasia lagi kalau gaji Pertamina merupakan salah satu yang terbesar di antara perusahaan-perusahaan BUMN. Ini memang bukan isapan jempol belaka, karena bahkan setelah pensiun masih banyak keuntungan yang bisa didapat oleh para pensiunan Pertamina. Tapi sebenarnya berapa sih gaji Pertamina itu? Yuk mari kita bahas! Baca juga:

Gaji Pokok Pegawai Pertamina di Berbagai Posisi

Posisi Gaji Pokok Per Bulan
General manager Rp75 juta
Drilling Supervisor Rp55 juta
Architec Rp55 juta
Director Rp47,5 juta
Procurement Manager Rp42,5 juta
Senior Business Analyst Rp32,5 juta
Building Rp32,5 juta
Executive Rp30,8 juta
Team Leader Rp28,5 juta
Assistant Manager Rp23,1 juta
HRD Section Head Rp22,5 juta
Planning Mnager Rp22,5 juta
Human Resources (SDM) Rp22,5 juta
Human Resources Specialist Rp22,5 juta
Supply Chain Rp22,3 juta
Officer Rp21,9 juta
Reservoir Engineer Rp20,1 juta
Rotating Engineer Rp19,9 juta
Instrument Engineer Rp19,7 juta
Reliability Engineer Rp19,5 juta
Inspection Engineer Rp19,5 juta
Sales Rp19 juta
Business Development Rp19 juta
Management Rp18,4 juta
Engineer Rp16,5 juta
Assistant Plant Head Rp16,5 juta
Electrical Inspection Engineer Rp16,5 juta
Public Relations Rp16,5 juta
Marketing Rp16,5 juta
Drilling Engineer Rp16,5 juta
Division Head Rp16,5 juta
Production Supervisor Rp16,5 juta
Engineering Rp16,5 juta
Control Engineer Rp16,5 juta
Field Manager Rp16,5 juta
Senior Field Operator Rp16,5 juta
Business Intelligent and Analytics Unit Rp16,5 juta
Penambang Minyak Rp16,5 juta
Manager Rp16,5 juta
Assistant Plant Head Rp16,5 juta
Budgeting and Cost Control Rp16,5 juta
SAP Business Analyst Rp15 juta
Geologist Rp14 juta
Laboratory Rp14 juta
Internal Auditor Rp14 juta
Quality Management Staff Rp14 juta
Junior Officer Rp14 juta
Public Relation Supervisor Rp14 juta
Specialist Rp14 juta
Engineering Rp14 juta
Junior Auditor Rp13,5 juta
Process Engineer Rp13,3 juta
Professional Rp12,8 juta
Field Engineer Rp12,1 juta
Junior Counsel Legal Business Development Rp12 juta
Mechanical Engineering Rp12 juta
Cost Control Rp12 juta
Project Analyst Rp12 juta
Process Engineering Rp12 juta
Mechanical Engineer Rp12 juta
Analyst Rp11,5 juta
Junior Engineer RP10,8 juta
Senior Supervisor Rp10,8 juta
Junior Analyst Rp10,7 juta
Accounting Rp10,6 juta
Junior Process Engineer Rp10,5 juta
Auditor Rp10 juta
Deputy Branch Manager Rp10 juta
Production Rp10 juta
Mechanical Engineering Rp10 juta
Assistant Civil and Architect Rp10 juta
Business Performance Service Consultant Rp10 juta
IT Rp8,73 juta
Secretary Rp8,25 juta
Procurement Staff Rp8 juta
Assistant Controller Rp8 juta
Technician Mechanical Rp8 juta
Change Agent Rp8 juta
Legal and Relation Analyst Rp8 juta
Assets Management Rp8 juta
Operational Supervisor Rp8 juta
Supervisor Rp8 juta
Assistant Business Analyst Rp8 juta
Assistant Controller Rp8 juta
BPS Rp8 juta
Operator Rp7,5 juta
Panel Operator Rp7,5 juta
Management Trainee Rp7,5 juta
Manager Rp7,5 juta
Junior Staff Rp7 juta
Staff Rp6,38 juta
Admin, Customer Service Rp6,36 juta
Junior Operator Rp6,35 juta
Accounting Manager and Office Manager Rp6 juta
Secretary Rp6 juta
Project Engineer Rp6 juta
Medical Services Rp6 juta
Dokter Umum Rp6 juta
Junior Supervisor Rp6 juta
Add Operation Rp6 juta
Accounting Manager and Office Manager Rp6 juta
Service Rp5,88 juta
Sailor Rp5,5 juta
Information Technology Rp5,16 juta
Admin Rp4,3 juta
Operator Rp4,2 juta
Administration Staff Rp4,1 juta
Accounting Rp4 juta
Staff Accounting Rp4 juta
Staff Administration Rp4 juta
Developer Rp4 juta
IT Support Rp4 juta
Staff Administrasi dan Teknis Rp4 juta
Intern Rp4 juta
Internship Rp3,5 juta
Receptionist Rp3,33 juta
Teknisi Rp3,15 juta
Security Rp3 juta
Administration Rp2,75 juta
Quality Assurance Rp2,75 juta
Administrative Rp2,5 juta
Cleaning Service Rp2,5 juta
Mechanic Rp2,5 juta
Driver Rp2,5 juta
Intern Rp1,67 juta
Office Boy Rp1,5 juta
Magang Rp1,5 juta
Pengawas Rp1,5 juta

Bonus dan Tunjangan Pegawai Pertamina

Pertamina Gaji yang diberikan di Pertamina, layaknya BUMN lainnya di negara ini tentu saja bukan hanya gaji pokok di atas. Ada beberapa hal yang menyebabkan take home pay Pertamina bisa besar dibanding beberapa BUMN lainnya. (sama seperti gaji PNS di tahun 2021) Beberapa bonus, khusus bagi komisaris maupun direksi BUMN misalnya. Sebut saja “Tantiem” yang merupakan bagian keuntungan perusahaan yang dihibahkan kepada para karyawan pertamina. Tantiem ini nantinya akan diberikan kepada direksi, komisaris, serta sekretaris komisaris per tahunnya. Syaratnya adalah Pertamina di tahun yang bersesuaian harus membukukan laba bersih, dan nantinya tantiem akan diberikan setelah pajak. Nilai besaran laba bersih ini sendiri dihitung berdasarkan pencapaian Key Performance Indicator (KPI) yang dimiliki oleh pertamina. Nilai KPI minimal agar para bos besar Pertamina ini mendapatkan Tantiem adalah diatas 70%. Selain itu perusahaan juga harus memiliki nilai Tingkat Kesehatan Perusahaan (TKP) di atas 70% juga. Semuanya akan dinilai oleh tim internal Kementerian BUMN. Besaran Tantiem pun berbeda-beda, direktur utama mendapatkan Tantiem sebesar 100%, sementara direktur sebesar 90-95% Tantiem Dirut, Komisaris Utama sebesar 40-50% dari Tantiem Dirut, dan Anggota Komisaris sebesar 90-95% dari Tantiem Komisaris Utama. Makanya enggak heran kalau para petinggi Pertamina, menurut kabar burung sih bisa membawa Take Home Pay rata-rata di atas 100 juta rupiah! Nah kalau itu para petinggi, bagaimana nih kalau gaji para pekerja Pertamina yang lainnya? Meski terbilang tidak terlalu tinggi bila dibandingkan dengan perusahaan minyak multinasional, tapi Pertamina nyatanya memberikan banyak benefit loh bagi para karyawannya. Ada beberapa benefit yang sudah menjadi rahasia umum dan banyak diincar para pegawai Pertamina, misalnya jaminan pensiun, asuransi kesehatan, fasilitas rumah, fasilitas kendaraan, serta berbagai macam bonus yang nilainya bisa 2 hingga 3 kali gaji pokok. Meski demikian menurut beberapa pekerja Pertamina, tekanan kerja disini cukup tinggi. Seringkali pekerjaan pun diberikan secara mendadak namun diminta selesai dalam waktu singkat. Toh dengan tekanan macam itu, tidak heran kan kalau gaji Pertamina bisa sebesar itu. Nah, itu dia besaran gaji dan bonus serta tunjangan yang didapatkan pegawai Pertamina. Semoga informasi ini bisa berguna untuk Anda yang berminat untuk bekerja di sana, ya!
Kembali ke Beranda